Komunikasi Organisasi

(Pertemuan 1 September 2016)

Pengertian komunikasi menurut beberapa ahli:

Hovlan, Janis, dan Kelley
Proses individu mengirim stimulus yang biasanya dalam bentuk verbal untuk mengubah tingkah laku orang lain.

Forsdale
Proses memberikan signal menurut aturan tertentu, sehingga dengan cara ini suatu sistem dapat didirikan, dipelihara, dan dirubah.

William J. Seller
Proses dengan simbol verbal dan non-verbal dikirimkan, diterima, dan diberi arti.

Arni Muhammad
Pertukaran pesan verbal dan non-verbal antara si pengirim dan penerima untuk mengubah tingkah laku.


Organisasi → Suatu sistem yang mengkoordinasi aktivitas, dan mencapai tujuan bersama atau tujuan umum

Elemen organisasi terdiri dari:
- Struktur sosial (pola atau aspek aturan).
- Partisipan (anggota)
- Tujuan
- Teknologi
- Lingkungan (internal dan eksternal)

Menurut Stephen P. Robin, elemen kunci yang perlu diperhatikan oleh para manajer adalah:
- Spesialisasi pekerjaan
- Departementalisasi; produk, proses, geografi, dan pelanggan.
- Rantai komando
- Rentang kenali (bawahan atau anggota lain)
- Sentralisasi (komando yang terpusat)
- Formalisasi sejauh mana pekerjaan-pekerjaan di dalam organisasi dibakukan

***

Daftar Pustaka:
PPT Dosen Ilmu Komunikasi (Drs. Kusnarto, M.Si)

Post a Comment

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Previous Post Next Post