Tempat Wisata di Bandung (kumpulan tempat wisata di bandung)

Tempat Wisata di Bandung. Berbagai tempat wisata ada di salah kota terbesar di Indonesia, Yaitu Kota Bandung. Kota Bandung selain terkenal sebagai Tempat wisata, juga banyak dikenal dengan nikmatnya makanan atau kuliner khas yang nikmat. Sejarah kota yang tidak habis untuk dibahas, budaya yang juga menarik dan tatanan alam yang begitu indah membuat kota ini kayak akan budaya dan pariwisata. Tempat wisata di Bandung sangatlah banyak, terdabat berbagai hiburan dan wahanan permainan yang sangat menyenangkan untuk dijadikan tempat berlibur bersama keluarga dan sahabat.
tempat wisata di bandung
Tempat Wisata di Bandung
Masyarakat Bandung terkenal akan keramahannya, baik dalam tutur kata, tingkah laku dan tindakan, yang membuat orang jika mengunjungi Kota Bandung merasa betah berada di sana. Di Kota Bandung suasana alamnya begitu sejuk, di karenakan  kota Bandung dikelilingin oleh Pegunungan yang begitu indah. kondisi alam tersebutlah yang membuat kota bandung menjadi tempat wisata yang sangat digemari  untuk dijadikan tempat wisata yang favorit bagi wisatawan lokal maupun mancanegara, baik di akhir pekan ataupun hari libur sekolah dan hari libur kerja.
Mungkin sudah tidak aneh lagi jika masyarakat atau warga Jakarta jika hari libur tiba mereka memanfaatkan moment tersebut untuk berlibur ke kota bandung, mengingat jarak tempuh antara jakarta dan bandung yang tidak begitu jauh, dan selain di Kota bandung sebagai tujuan wisata, biasanya wisatawan juga berkunjung ke Kota Bogor dan juga ke Kawasan Puncak karena lokasi yang tidak begitu jauh dan akses lokasi yang cepat jika kita berangkat dari Jakarta.
Berbagai kota yang dekat dengan kota bandung, sering menjadikan kota bandung sebagai tujuan mereka untuk berlibur.  Termasuk juga Ibu Kota Jakarta, walaupun Jakarta juga banyak tempat wisata, tetapi masyarakat jakarta yang berlibur ke bandung bisa dikatakan cukup banyak. Dan tidak hanya wisatawan yang berasal dari jakarta saja yang pergi ke tempat wisata di bandung, tetapi wisatawan dari luar negri juga banyak yang berlibur ke tempat wisata bandung.
Kota Bandung juga disebut Kota Kembang, Kota Bandung selain terkenal dengan banyaknya tempat wisata disana juga terkenal akan makanan khasnya juga, berbagai makanan khas ada di sana dengan berbagi rasa pula, yang nikmat sekali disantap sewaktu berlibur di kota tersebut. tidak sulit untuk mencari penjual makanan khas bandung, di setiap tempat wisata biasanya banyak pedagang, toko, ataupun pedagang kaki lima yang menjajakan dagangannya di sekitar lokasi wisata.
Jika anda sedang mencari referensi berbagai tempat wisata di bandung, kami akan menyajikan referensi tersebut untuk anda, silakan di simak ya. kita akan bahas tempat wisata di bandung satu per satu.
 
Tempat Wisata di Bandung
1. Tempat Wisata di Bandung - Kebun Binatang Bandung
Kebun Binatang Bandung
Kebun Binatang Bandung
Yang akan kita bahas pada pembahasan yang pertama ini adalah Kebun Binatang Bandung. Lokasi Kebun Binatang Bandung sangat dekat dengan Kampus ITM bahkan berdampingan. Luas dari kebun binatang ini adalah 13,5 ha. Di Kebun Binatang bandung banyak satwa bisa kita temukan di sana, mulai dari gajah, jerapah, singa, buaya dan lain-lain. Tentu sangatlah cocok jika Kebun Binatang Bandung dijadikan tempat berlibur yang menyenangkan bersama keluarga dan terutama untuk anak-anak. karena dengan membawa anak-anak kita ke Kebun Binatang Bandung makan secara langsung anak-anak akan belajar tentang satwa yang ada di sana, anda bisa mengajak anak anda untuk menaiki Gajah atau kuda supaya mereka senang.
2. Tempat Wisata di Bandung - Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani
Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani
Taman Lalu Lintas Ade Irma Suryani
 Salah satu tempat wisata di bandung yang terletak dijantung kota bandung adalah Taman Lalu Lintas AdeIrma Suryani, jika anda memiliki anak yang masih belum paham akan rambu-rambu lalu lintas makan anda bisa membawanya ke sini, karena dengan membawa anak anda berwisata di sini merekan akan diajarkan dan berlatih membaca rambu-rambu lalu lintas di sana, Wisata Taman Lalu Ade Irma Suryani berhawa sejuk kareana banyak pepohonan tumbuh di sana, sehingga membuat anak-anak anda betah berlatih berkendara dengan sepada ataupun kendaraan mini di lokasi wisata tersebut, dengan dilengkap rambu-rambu lalu lintas yang lengkap menjadikan wahana wisata ini menjadi salah satu tempat favorit di kota bandung.
Wisata Taman Lalu Lintas Ade Suryani Bandung
Wisata Taman Lalu Lintas Ade Suryani Bandung
  • Tempat dan Lokasi Wisata ini berada di Kota Bandung, Jawa Barat
  • Alamat: Jalan Belitung No.1, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.
  • Kode Pos 40113
  • Telepon (022) 4201667
  • Google Maps 
3. Tempat Wisata di Bandung - Trans Studio Bandung
Banyaknya pengunjung pada tempat wisata Trans Studio Bandung membuat wisata ini banyak digemari wisatawan asing dan lokal, selain karena lokasi yang mudah ditemukan Trans Studio Bandung Juga Menawarkan berbagai Pertunjukan yang sangat menarik, terutama yang bertema Teatrikal Seperti :
  • Kabayan Goes to Hollywood
  • Petualangan si Bolang
  • Legenda Putera Mahkota
  • Zoo Crew
  • Special Effect Acton Show
  • New Parade & Show
  • Dan Trans Studio Big Band
Trans Studio Bandung
Trans Studio Bandung
Trans Studio Bandung memiliki Luas 4,2 Hektare dengan biaya pembangunan mencapai Rp 2 triliun sehingga membuat tempat wisata di bandung ini menjadi sangat luas dan lengkap di kota Bandung. Untuk Alamat Tempat Wisata Trans Studio di Bandung adalah sebagai berikut ini :
4. Tempat Wisata di Bandung - Museum Sri Baduga
Tempat Wisata di Bandung yang ke empat adalah Museum Sri Baduga. Museum ini berada di Kota Bandung, Jawa Barat.
Museum Sri Baduga Bandung
Museum Sri Baduga Bandung
Museum Sri Baduga adalah museum yang dikelola di bawah naungan Pemerintan Provinsi Jawa Barat, dibangun pada tahun 1974 yang memanfaatkan bangunan terdahulu yaitu Kawedanan Tegallega yang akhinya diresmikan oleh Menteri Pendidikan waktu itu Bapak Daoed Joesoef ya pada tgl 05 Juni 1980.
Dan alasan kenapa diberi nama Museum Sri Baduga adalah karena diambil dari gelar raja pada jaman dahulu yang tertulis pada Prasasti Batutulis, dan pada akhirnya ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia atau disingkat Kepmendikbud dengan nomor 02223/0/1990 bertepatan 04 April 1990
Di Museum Sriba Baduga terdapat sekitar 5.367 aneka macam koleksi, tidak hanya koleksi asli yang ada di sana, tetapi koleksi dalam bentuk replika, foto, miniatur dan juga maket ada di museum Sri Baduga, dan tempat wisata di bandung ini sangatlah cocok untuk mengajak berlibur anak-anak anda supaya mereka mengenal sejarah Indonesia Terlebih kota Bandung Jawa Barat
Museum Sri Baduga
Museum Sri Baduga 
  • Lokasi Museum Sri Baduga berada di Kota Bandung-Jawa Barat
  • Alamat : jln BKR nomor 185 Kota Bandung
  • Kode Pos 40243
  • Telephon 022-5210976
  • Peta Google Maps
5. Tempat Wisata di Bandung - Punclut Bandung
Obyek yang populer bagi kawula di Bandung adalah Punclut Bandung, tempat wisata di bandung ini merupakan titik puncak dari ketinggian di bagian bandung sebelah utara yang cocok bagi pasangan suami istri untuk bersantai karena suasananya yang begitu romanti, di sana juga banyak aneka jajanan yang khas dengan kota bandung. dari lokasi ini kita bisa menikmati indahnya kota bandung dari ketinggian, ke indahan akan terasa lebih jika waktu malam telah tiba, karena kita bisa menyaksikan lampu kota bandung yang terang dari atas ketinggian.
Lokasi Punclut Bandung luasnya mencapai kurang lebi 290 hektar, sehingga lokasi ini menjadi salah satu paru-parunya kota Bandung. suhu di sekitar Punclut Bandung adalah antara 15-22 derajat celcius. Dan jika anda sedang berada di ketinggian Punclut Bandung anda bisa menyaksikan ke indahan eksotisnya pemandangan kota bandung dan juga pegunungan yang melingkari kota Kembang ini.
Alamat Punclut Bandung :
6. Tempat Wisata di Bandung - Kampung Gajah Wonderland
Dan Salah Satu Tempat Wisata di Bandung yang terkenal adalah Kampung Gajah Wonderland, di tempat wisata ini sangat diminati dan menjadi wisata populer di Bandung. sangatlah cocok sekali  jika anda mengunjugi wisata ini bersama keluarga tercinta sambil menikmati liburan. Lebih dari 20 wahan wisata ada di Kampung gajah Wonderland, yang mengunakan one stop reacreaton sebua konsep yang menarik untuk kita kunjugin bersama sanak family maupun rombongan sekolahan.
Kampung Gajah Wonderland Bandung
Kampung Gajah Wonderland Bandung
Yang paling membuat menarik pengunjung Kampung Gajah Wonderland adalah suasana yang harmonis dengan konsep wisata dan juga kuliner serta tempat belanja.  Udara yang sejuk dan alam yang indah  ditambah fasilitas permainan wahanan bagi anak-anak dan orang dewasa akan membuat kita betah dan nyaman mengunjungi Wisata Kampung Gajah Wonderland ini.
Alamat Kampung Gajah Wonderland
  • Lokasi Kota Bandung Jawa Barat
  • Alamat Kampung Gajah Wonderland : Jl. Sersan Bajuri KM. 3.8, Cihideung, Parongpong, Bandung Jawa Barat
  • Kode Pos 40559
  • Google Maps Kampung Gajah Wonderland
7. Tempat Wisata di Bandung - Gunung Tangkuban Perahu
Gunung Tangkuban Perahu
Gunung Tangkuban Perahu
Gunung Tangkubang Perahu memiliki ketinggian 2.084 m atau 6.837 kaki. Wisata ini berada 20 km ke arah utara kota Bandung.  Terdapat banyak sekali hamparan kebuh teh dan juga pepohonan pinus di Gunung Tangkuban Perahu. berbentuk stratovulcano gunung ini memiliki erupsi dengan perpindahan dari timur ke barat. Gunung ini memiliki cerita dongeng yang melegenda di masyarakat umum yang sangat terkenal. silakan anda baca di Wikipedia.
Gunung Tangkuban Perahu adalah gunung yang masih aktif di Indonesia, statusnya akan terus diawasi oleh Direktorat Vulkanologi Indonesia. Dan meskipun gunung ini masih aktif, insya allah akan aman untuk dikunjungi.
Pesonanya yang kawahnya yang besar membuat tempat wisata ini menjadi favorit bagi pecinta alam. panorama yang disajikan sungguh menakjubkan dipandang mata.
Alamat Gunung Tangkuban Perahu
8. Tempat Wisata di Bandung - Sumber Air Panas Ciwalini
Sumber Air Panas Ciwalini berasal dari Gunung Patuha, adalah tempat wisata yang memanfaatkan sumber air panas yang digunakan kolam renang. dengan ketinggian 2400 m dpl objek wisata ini akan membawa anda pada hawa yang sejuk dan juga membuat mata betah memandang alam yang indah nan eksotis di kawasan Sumber Air Panas Ciwalini.
Lokasi yang rimbun akan perdu teh yang mengitari ciwalini akan menjadikan tempat wisata di Bandung ini menjadi lengkap dan menarik untuk dikunjungi. Perkebunan teh yang berada di sekitar lokasi Sumber Air panas Ciwalini akan menambah aroma yang begitu khas dengan kualitasnya yang bagus.
Di Tempat Wisata Suber Air Panas Ciwalini terdapat dua kolam renang untuk pemandia, yaitu untuk anak dan untuk orang dewasa.  jika berkeinginan mandi di kolam renang yang tertutup, juga tersedia di sana. wisata ini sudah dikenal sejak lama oleh masyarakat bandung.
Wisata Air Panas Ciwalini Bandung
Wisata Air Panas Ciwalini Bandung
Alamat Tempat Wisata Sumber Air Panas Ciwalini
8. Tempat Wisata di Bandung - Museum Konferensi Asia Afrika
Museum Asia Afrika adalah lambang dari merobilia Konferensi Asia Afrika, dan mempunyai hubungan yang cukup erat dengan Gedung Merdeka. Latar belakang pembangunan Museum Konferensi Asia Afrika adalah sebagai pengetahuan tentang Gedung Merdeka dan juga sekitarnya untuk tempat Konferensi Asia Afrika pada saat berlangsung 18-24 April 1955. Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja, S.H., LL.M akhirnya meresmikannya menjadi Museum di bandung, dan diresmikan pada 24 April 1980.
Museum Konferensi Asia Afrika Bandung
Museum Konferensi Asia Afrika Bandung
Wisata Museum Konferensi Asia Afrika yang ada di Bandung ini dirancang oleh arsitek Art Deco, berlantai dasar marmer yang diimport dari Negara Itali. Hampir seluruh Ruangan terbuar dari pohon kayu cikenhout yang sangat kuat dan penerangannya menggunakan lampu krista.
Untuk anda yang berkeinginan berwisata di Museum Konferensi Asia Afrika berikut alamatnya
  • Lokasi Museum Konferensi Asia Afrika di Bandung, Jawa Barat
  • Alamat Jalan Asia Afrika No 65, Bandung, Jawa Barat, Indonesia
  • Alamat Web mkaa.or.id
9. Tempat Wisata di Bandung- Floating Market
Wisata Floting Market Bandung
Wisata Floting Market Bandung
Di Kota Bandung, Jawa Barat terdapat tempat yang indah dan juga kuliner yang nikmat bernama Floating Market. Lokasi wisata ini menggunakan konsep Pasar yang berada di atas air, alias terapung yang sangatlah menarik dan unik tentunya. Di Wisata Floating Market Bandung terdapat tiga wahana utama, yaitu kuliner, bermain dan belajar. Fasilitas yang modern dan wahananya juga modern membuat tempat wisata ini cukup ramai dikunjungi.
Floating Market jika kita artikan ke dalam bahasa indoneisa adalah Pasar Terapung yang berada di Lembang Bandung, dan pasar ini adalah satu-satunya tempat wisata terapung yang ada di bandung.
Berada di atas tanah seluas 7 Hekatar, tujuan didirikan Floating Market adalah untuk cagar wisata situ bandung yang jumlanya kian menipis dikarenakan telah menjadi areal perumahan dan juga perekonomian, tempat wisata ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat dan juga  membuat ekonomi masyarakat sekitar lebih maju.
Tempat Wisata Floating Market Lembang ini beralamat sebagai berikut :
  • Lokasi Bandung, Jawa Barat
  • Alamat Floating Market lembang : Jl. Grand Hotel No 33 E Lembang, Bandung Jawa Barat.
  • Kode Pos 40391
  • Telephon 022 2535898
  • Peta Google Maps Floating Market
10. Tempat Wisata di Bandung - Kebun Teh Rancabali
Bagi Masyarakat Bandung tentu sudah tidak asing lagi mendengar Wisata Kebuh Teh Rancabali di Bandung yang sudah terkenal. berada di dataran tinggi dan udara yang sejuak sekali membuat tempat wisata ini sangatlah pas untuk berwisata menikmati alam bebas. Dan di Bandung juga banyak sekali perkebunan teh, namaun yang paling sering dikunjungi dan paling populer saat ini adalah kebun teh Rancabali.
Kebun Teh Rancabali Bandung
Kebun Teh Rancabali Bandung
Yang Menjadi daya tarik dari wisata Kebun Teh Rancabali adalah luasnya pemandangan kebun teh yang  terhampar luas nan indah membuat mata menjadi lebih segar memandang hijaunya alam Ciptaan Allah ini. Kita diizinkan untuk masuk are kebun dan menjelajahi tengah-tengah kebuh Teh, tinggi rata-rata dari kebun teh Rancabali adalah sepinggang orang dewasa.
Untuk anda yang ingin mengunjungi lokasi Kebun teh Rancabali berikut alamatnya :
  • Lokasi : Bandung, Jawa Barat
  • Alamat : Rancabali, Naringgul, Ciwidey, Kab Bandung
  • Google Maps Peta Rancabali 
11.Tempat Wisata di Bandung - Kawah Putih Ciwidey
Wisata Kawah Putih merupakan tempat wisata yang cukup Populer di Bandung. Wisata Kawah Putih Ciwidey Adalah tempat wisata yang berada di Kota Bandung, Jawa Barart. Kawah putih terbentuk karena adanya gunung yang bernama Gunung Patuha yang meletus dan akhirnya belerang banyak bercampur di sana yang membuat warna air dan juga tanahnya berubah menjadi putih tergantung dari kadar belarang, suhu dan juga cuaca di sana.Terletak di kawsan Gunung, Kawah Putih Ciwidey Bandung mempunyai tinggi 2.400 dari atas permukaan laut yang menjadikan suhu udara di sekitar kawah putih dingin, oleh karenya jangan lupa untuk membawa jaket jika ingin berwisata di sana.
Sebelum Wisata Kawah Putih Ciwidey menjadi tempat wisata yang terkenal, dulu terdapat mitos di masyarakat bahwa gunung di ciwidey ini sangatlah angker karena banyak burung yang terbang melewati gunung ini mati, dan setelah diteliti oleh ahli botani dari Jerman yang bernama Dr. Franz Wilhem ternyata bau belerang yang sangat menyengatlah yang membuat burung yang melintasi kawasan kawah putih menjadi mati, dan akhirnya pada taun 1987 pemerintah meresmikan kawasan Kawah Putih Ciwidey menjadi tempat wisata.
Kawah Putih Ciwidey Bandung
Kawah Putih Ciwidey Bandung

Fasilitas Wisata di Kawah Putich ciwidey cukup lengkap untuk kita kunjungi bersama keluarga dan teman, di antaranya adalah adanya Mushola untuk tempat sholat, tempat parking yang sangat luas, Warung dan Restoran, Toile juga sudah ada di sana, dan juga terdapat pusat Informasi Kawah Ciwidey.
Untuk harga tiket di Tempat wisata Ciwidey ini untuk hari libur dan hari biasa tarifnya sama, perorang dikenakan biayar hanya Rp 15.000,00. Untuk Jam Buka di Wisata Kawah Putih ciwidey adalah mulai pukul 7 pagi sampai dengan pukul 5 sore.

Alamat Tempat Wisata Ciwidey Bandung

  • Berlokasi di kota Bandung, Jawa Barat
  • Alamat Jalan Raya Soreang Ciwidey, Kab Bandung, Prov Jabar, Indonesia
  • Kode Pos 4097
  • Maps Wisata Ciwidey Bandung

Post a Comment

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Previous Post Next Post