PENGERTIAN SENI TARI MENURUT PARA TOKOH
- Menurut La Mery tari ialah ekspresi yang berbentuk simbolis dalam wujud yang lebih tinggi yang harus diinternalisasikan untuk menjadi bentuk yang nyata. Menurut Kamala Devi
- Chattopadhyaya tari adalah suatu instinct ataudesakan emosi didalam diri kita yang mendorong kita untuk mencari ekspresi pada tari.
- Menurut Sussanne K Langer tari adalah gerak ekspresi manusia yang indah. Gerakannya dapat dinikmati melalui rasa ke dalam penghayatan ritme tertentu.
- Menurut Corry Hamstrong tari merupakan gerak yang diberi bentuk dalam ruang.
- Menurut Suryodiningrat tari merupakan gerak dari seluruh anggota tubuh yang selaras dengan irama musik (gamelan) yang diatur oleh irama yang sesuai dengan maksud tertentu.
- Menurut Judith Lynne Hanna tari adalah seni plastis dari gerak yang visual terlihat sepintas.
- Menurut Aristoteles tari adalah gerakan ritmis yang bertujuan untuk menghadirkan karakter manusia, sebagaimana mereka bertindak dan menderita.
- Menurut Suadarsa Pringgo Broto tari adalah ketentuan bentuk-bentuk gerakan tubuh dan ruang.
- Menurut Jazuli irama musik sebagai pengiring dapat digunakan untuk mengungkapkan maksud dan tujuan yang ingin disampaikan pencipta tari melalui penari.
- Menurut Hawkins tari ialah ekspresi perasaan manusia yang diubah ke dalam imajinasi dalam bentuk media gerak sehingga gerak yang simbolis tersebut sebagai ungkapan si penciptanya.
- Menurut Soedarsono tari adalah ekspresi jiwa manusia melalui gerak-gerak yang indah dan ritmis.
- Menurut S. Humardani tari adalah ungkapan bentuk-bentuk gerak ekspresif yang indah dan ritmis.
- Menurut K M A Theodora Retno Maruh tari adalah suatu kesenian yang tidak akan pernah bersifat kontemporer, baik yang pernah terlupakan sekalipun.
- Menurut Drs. I Gede Ardika tari adalah sesuatu yang bisa disatukan dalam berbagai hal hingga semua orang dapat menyesuaikan diri atau menyelaraskannya menurut caranya masing-masing.
- Menurut Irmgrad Bartenieff & Forrestine Paulay tari adalah bentuk seni yang ekspresionostis yang menjembatani reaksi jiwa seseorang dengan konflik dan problem dunia modern.
- Menurut C. Sachs seni tari adalah pengucapan jiwa manusia melalui gerak-geri berirama yang indah. Dalam kebudayaan melayu terdapat berbagai-bagai jenis tarian, sama ada tarian asli ataupun tarian yang telah dipengaruhi oleh unsur – unsur modern.
- Menurut Dr. J Verkuyl seni tari adalah gerak-gerak tubuh dan anggotanya yang disusun sedemikian rupa, hingga berirama.
- Menurut Walter Sarrel seni tari adalah gerakan badan yang seimbang menurut irama tertentu dan dalam tempat tertentu.
- Menurut Ensiklopedia seni tari adalah setiap mengoleng-olengkan tubuh dan anggotanya asal hal ini dilakukan dengan irama tertentu, ada yang diiringi musik dan ada yang tidak.
- Menurut Yulianti Parami seni tari adalah gerak-gerak ritmis sebagian atau seluruhnya dari tubuh yang terdiri dari pola individual atau kelompok yang disertai ekspresi atau ide-ide tertentu.
- Menurut Atik Sopandi S.Kar seni tari ialah ekspresi jiwa manusia melalui gerak-gerak ritmis dan melodi yang indah.
- Menurut John Martin tari adalah gerak sebagai pengalaman yang paling awal kehidupan manusia.
- Franz Boas menyatakan bahwa "tari adalah gerak-gerak ritmis setup bagian tubuh, lambaian lengan, gerak dari torso atau kepala, atau gerak-gerak dari tungkai serta kaki.”
- Andre Levinson mengemukakan bahwa "tari adalah gerak tubuh yang berkesinambungan melewati ruang yang telah ditentukan sesuai dengan ritme tertentu serta mekanisme, yang radar"
- H'Doubler menyatakan bahwa" tari adalah ekspresi gerak ritmis dari keadaan-keadaan perasaan yang secara estetis dinilai, yang lambang-lambang geraknya dengan sadardirancang untuk kenikmatan serta kepuasan dari pengalaman-pengalaman ulang, ungkapan, berkomunikasi, melaksanakan, serta dari penciptaan bentuk-bentuk".
- Waterman mengungkapkan bahwa "tari terdiri dari gerak-gerak tubuh secara artistik yang secara kultural dipola serta distilasi".
- Kealiinomohoku, ahli antropologi tari menyatakan bahwa " tari adalah seni sesaat dari ekspresi yang dipertunjukkan dengan bentuk serta gaga tertentu lewat tubuh manusia yang bergerak di dalam ruang".
- C. Sachs telah memberikan definisi seni tari sebagai gerakan yang berirama. Seni tari adalah pengucapan jiwa manusia melalui gerak-geri berirama yang indah. Dalam kebudayaan melayu terdapat berbagai-bagai jenis tarian, sama ada tarian asli ataupun tarian yang telah dipengaruhi oleh unsure - unsur modern.
Tags:
Kumpulan Tugas